Kukuhkan 79 Anggota Paskibraka Mubar, Bahri Minta Laksanakan Tugas Penuh Tanggung Jawab

Prosesi pengukuhan Paskibraka di Muna Barat. Foto: Sry

 

 

LAWORO, LENTERASULTRA.COM – Penjabat Bupati Muna Barat, Bahri mengukuhkan 79 anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka), Senin, 15 Agustus 2022 tadi malam. Pasukan ini nantinya akan bertugas mengibarkan bendera pada 17 Agustus 2022 di lapangan Marobea, Desa Marobea, Kecamatan Sawerigadi, Kabupaten Muna Barat.

Pngukuhan dilaksanakan di rumah jabatan Bupati Muna Barat, Kelurahan Waumere, Kecamatan Tiworo Kepulauan. Acara pengukuhan itu dipimpin langsung Bahri dan dihadiri forkopimda, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), serta masing-masing orang tua anggota Paskibraka.

Bahri mengatakan, pengukuhan dilakukan sesuai Peraturan Presiden Nomor 51 tahun 2022 tentang program pasukan pengibar berdera pusaka. Dimana sebelum dikukuhkan, pasukan ini terlebih dulu mengucapkan ikrar pemuda Indonesia.

Bahri menyebutkan, anggota paskibraka itu merupakan putra dan putri daerah terbaik yang terpilih melalui seleksi ketat. Ia meminta agar pasukan ini nantinya dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.” Saya minta mereka melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab menaikan dan menurunkan bendera,” ungkapnya.

Bahri melanjutkan, usai melaksanakan tugas anggota ini nantinya akan disebut sebagai purna paskibraka. Kemudian secara otomatis pasukan tersebut juga diakui sebagai duta Pancasila. Hal ini diatur dalam pasal 9 Pepres Nomor 51 tahun 2022. “Selanjutnya mereka akan dikukuhkan sebagai duta Pancasila,” sambungnya.

Tak hanya itu, Bahri juga menjelaskan bahwa ada beberapa manfaat yang didapatkan setelah tergabung menjadi pasukan tersebut. Manfaatnya meliputi melatih kedisiplinan, mampu memanajemen waktu, mampu bekerja sama dalam tim, menanamkan rasa syukur, dan menanmkan rasa cinta pada tanah air. “Tegabung dalam pasukan pengibar bendera ada beberapa manfaat yang didapatkan dan ini tujuannya melatih kedisiplinan individu dan itulah tujuan paski braka,” tutupnya.

 

Reporter : Sry Wahyuni
Editor: Ode

Bahri Kukuhkan PaskibaraHari KemerdekaanHUT 77 RIHUT RIMuna BaratPaskibraka Muna Barat