Kasatreskrim Berganti, Peyelidikkan Kasus PCR Dipastikan Berlanjut

Kapolres Muna bersama mantan Kasat Reskrim Polres Muna

 

RAHA, LENTERASULTRA.COM – Kepala Satuan Reserse Kriminal Porlres Muna berganti. AKP Hamka dimutasi menjadi Kepala Satnarkoba Polresta Kendari dan digantikan IPTU Astaman Rifaldy, mantan Kasatreskrim Polres Kendari. Kepindahan AKP Hamka diharapkan tidak membuat mandek sejumlah kasus dugaan korupsi yang saat ini sedang dilidik Polres Muna.

Adapun kasus dugaan korupsi yang penyelidikkannya ditangani Satreskrim Polres Muna ialah dugaan mark up pengadaan alat Polymerase Chain Reaction (PCR) oleh Dinas Kesehatan Kab. Muna dan dugaan pengadaan oven pengering kayu oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kab. Muna. Kedua kasus itu sudah bergulir 2021 lalu.

Pengadaan PCR diendus bermasalah karena adanya indikasi mark up harga hingga Rp700 juta. Indikasi itu diungkapkan aktifis dari Gerakan Rakyat Sultra yang menemukan harga pembelian hanya Rp1,2 miliar namun Dinkes Muna melaporkan hingga Rp1,9 miliar. Gerak Sultra sudah mengadukan masalah itu sejak April 2021 lalu. Sedangkan pengadaan oven pengering kayu yang diduga fiktif merupakan pengadaan yang melekat di Disperindag Muna tahun anggaran 2017 lalu. Namun penyelidikkan kasusnya baru bergulir di Satreskrim Polres Muna sejak Desember 2021. Sebelumnya ditangani Kejaksaan Negeri Muna.

AKP Hamka yang ditemui usai acara penglepasan di aula Bayangkara Polres Muna, memastikan kasus itu tidak akan mandek. Penyelidikkan akan tetap dilanjutkan dibawah pimpinan Kasat yang baru. “Saya akan sampaikan perkembangan kasus itu kepada Kasat baru untuk dipelajari lebih dulu. Termasuk dengan Oven kayu,” janjinya, Jumat, 4 Maret 2022.

Sementara itu, Kapolres Muna, AKBP Mulkaifin menerangkan, pergantian perwira tersebut merupakan bentuk penyegaran di tubuh kepolisian. Ia berharap masing – masing perwira dapat menunjukkan kinerja penegakkan hukum yang lebih baik di tempat barunya.

“Saya juga mengapresiasi pegabdian selama ini. Semoga ditempat tugasnya barunya, AKP Hamka lebih baik lagi. Selanjutnya, Kasatreskrim baru bisa segera menyesuaikan,” katanya.

Pergantian jabatan di Polres Muna juga meliputi posisi Kepala Bagian Perencanaan (Kabag REN) dan Kapolsek Lawa. Kabag REN sebelumnya dijabat AKBP Aris Toteles, digantikan Kompol Yusuf Rurutato yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Kulisusu, Polres Buton Utara. Kapolsek Lawa sendiri sebelumnya dijabat IPTU Poniran, digantikan IPDA Suratman, mantan Kasat Tahanan Titipan. Jabatan baru IPTU Poniran ialah Kepala Seksi Pengawasan.

Reporter : Ode
Penulis : Ode
Editor : Adhi

Dinkes MunaKasat ReskrimKasus PcRmutasiPolres munaViral