Sambut HUT Satpam, Polres Kendari Gelar Vaksinasi Massal

Salah satu warga Kendari melakukan vaksinasi di Polres Kendari. Foto: Roro.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Gerai vaksin presisi kembali dibuka di halaman Mapolres Kendari, pada Sabtu (27/11/2021). Kegiatan ini dilaksanakan serentak se-Indonesia dalam rangka menyambut HUT Satpam ke-41 yang jatuh pada 30 Desember nanti.

Kapolda Sultra, Irjen. Pol. Teguh Pristiwanto, mendatangi langsung lokasi vaksin untuk melakukan pengecekan dan memastikan kegiatan berjalan aman dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan. Kegiatan ini juga dipantau oleh Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, melalui live zoom.

Tampak ratusan warga yang terdiri atas pelajar, orang tua hingga lansia, bergantian memenuhi kursi tunggu yang disediakan panitia. Semangat untuk mendapatkan vaksinasi juga ditunjukkan oleh Wakasek Kesiswaan SMAN 2 Konawe Selatan, Idris Eka Saputra. Ia datang dengan membawa 41 peserta didiknya. Dengan penuh ketelatenan, ia menunggu di tenda dan mengarahkan setiap anak didiknya melalui seluruh tahapan vaksin. Dirinya mengaku, keinginan peserta didik ini telah mendapat dukungan dan persetujuan dari orang tua siswa.

“Alhamdulillah mereka semua sudah dapat persetujuan orang tua untuk vaksin. Karena sebagian besar siswa kami yang berjumlah 765 orang juga sudah vaksin. Di sekolah kami juga sudah melaksankaan PTM terbatas, jadi sebagai upaya agar bisa terus bersekolah dengan aman,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Kendari, AKBP Didik Erfianto mengatakan, vaksinasi akan terus dilakukan untuk menciptakan kekebalan komunal masyarakat Kota Kendari. Meskipun saat ini Kota Kendari telah berstatus PPKM level 1, hal ini justru menjadi motivasi untuk menuju 70 persen capain vaksinasi di akhir Desember.

“Itu jadi motivasi dan semangat kami menuju 70 persen bahkan 100 persen,” ujarnya.

Ia pun mengajak masyarakat yang belum melakukan vaksinasi agar segera mendatangi gerai vaksin. Baik yang dibuka oleh Polri, TNI dan Dinas Kesehatan Kota Kendari. Tak lupa, ia mengimbau kepada warga yang telah vaksin untuk tetap menjaga diri dengan mematuhi protokol kesehatan dengan 5M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Untuk diketahui, khusus menyambut HUT Satpam, Polres Kendari menargetkan capaian vaksin hingga 800 dosis, baik dosis pertama maupun dosis kedua. Vaksinasi ini terbuka bagi masyarakat umum mulai remaja hingga lansia dan tanpa harus melakukan pendaftaran online sebelumnya. Mereka cukup datang dengan membawa identitas diri berupa KTP.

Reporter: Roro

Editor: Wulan

 

hut satpamKota KendariPolres Kendari Gelar Vaksinasi MassalSambut HUT SatpamSultra