Arab Saudi Izinkan Seluruh Penerbangan Domestik dan Internasional Beroperasi Penuh

 

RIYADH, LENTERASULTRA.COM – Arab Saudi secara resmi mengizinkan seluruh penerbangan domestik dan internasional di bandara negeri itu beroperasi penuh, mulai Minggu (17/10/2021) pengumuman ini disampaikan oleh Otoritas Umum Penerbangan Sipil Arab Saudi (GACA).

Kebijakan ini merupakan bagian dari pelonggaran pembatasan Covid-19 yang diterapkan Arab Saudi, di tengah semakin tingginya persentasi vaksinasi di dalam maupun luar negeri. Dalam pengumuman via Twitter, GACA menyebut kapasitas operasional penuh di semua bandara Arab Saudi ini meliputi penerbangan domestik dan internasional.

“Status vaksinasi akan diperiksa melalui aplikasi Tawakkalna,” tulis GACA, dilansir dari Al Arabiya.

Sebelumnya, pihak kerajaan juga telah mengizinkan Masjidil Haram di Mekkah untuk beroperasi dalam kapasitas penuh mulai hari ini. Menurut laporan Saudi Press Agency (SPA), keputusan menjalankan kapasitas penuh di Masjidil Haram telah mendapat persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi.

“Perkumpulan akan diperbolehkan, dan beberapa kewajiban memakai masker bagi mereka yang telah menerima dua dosis vaksin Covid-19 akan dicabut,” ujar Kemendagri Arab Saudi dikutip dari asiatoday.id.

“Memakai masker di ruang terbuka tidak lagi diwajibkan bagi orang yang sudah divaksinasi penuh. Namun masker harus tetap dipakai di dalam ruangan atau area yang tidak dimonitor oleh aplikasi Tawakkalna,” lanjut pihak kementerian.

Selain di Masjidil Haram, warga domestik maupun asing yang sudah divaksinasi penuh diperbolehkan masuk ke semua stadion atau fasilitas olahraga di Arab Saudi. Fasilitas-fasilitas semacam itu juga sudah boleh beroperasi dalam kapasitas penuh.

Aturan menjaga jarak sosial juga akan dicabut. Tempat-tempat publik, moda transportasi, restoran, bioskop, dan lokasi lain yang terpantau oleh aplikasi Tawakkalna akan diperbolehkan beroperasi secara penuh bagi mereka yang sudah menerima dua dosis vaksin Covid-19.

Pelonggaran ini juga meliputi ibadah umrah. Arab Saudi kini sudah membolehkan jemaah asing, termasuk dari Indonesia, untuk melakukan umrah. Terdapat berbagai syarat untuk ibadah umrah ini, namun yang utama adalah sudah menerima dua dosis vaksin Covid-19. (ATN)

Arab SaudiArab Saudi Izinkan Seluruh Penerbangan Domestik dan Internasional Beroperasi PenuhSultra