Indonesia dan Australia Perkuat Kolaborasi di Kawasan Pasifik

JAKARTA, LENTERASULTRA.COM – Indonesia dan Australia berkomitmen untuk memperkuat kolaborasi di kawasan Pasifik. Hal itu terungkap dalam diskusi bersama antara Kementerian Luar Negeri bersama Head of the Office of the Pacific DFAT Australia, Mr. Ewen McDonald, Kamis (12/8/2021).

Melansir dari asiatoday.id, kegiatan yang diberi tajuk Informal Discussion on the Pacific ini membahas mengenai perspektif Indonesia dan Australia dalam menghadapi berbagai tantangan di kawasan Pasifik, termasuk keamanan, perubahan iklim, konektivitas, pembangunan manusia, dan pandemi Covid-19.

​​Kedua belah pihak juga mendiskusikan mengenai peran organisasi regional seperti Pacific Islands Forum (PIF) dan Melanesian Spearhead Group (MSG) dalam meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat Pasifik, termasuk dalam mengatasi ancaman dari perubahan iklim maupun pemenuhan Sustainable Development Goals (SDGs). ​Dirjen Aspasaf yang mewakili  Kementerian Luar Negeri menekankan mengenai prinsip inklusivitas dari ASEAN yang dapat mendukung arsitektur regional di Pasifik.

Di bawah ASEAN Outlook on the Indo-Pacific, ASEAN juga dapat memainkan peran dalam meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat di Pasifik. Informal Discussion on the Pacific diselenggarakan secara rutin sejak tahun 2016. Dialog ini dibentuk atas keinginan kedua negara, sebagai tetangga yang baik, berkontribusi bagi pemajuan kawasan Pasifik. Kedua belah pihak harapkan agar diskusi hari ini dapat menghasilkan program kolaborasi konkret di waktu yang akan datang. (ATN)

australiaIndonesiaIndonesia dan Australia Perkuat Kolaborasi di Kawasan PasifikSultra