Didoakan Warga hingga Presiden, Swab Wali Kota Kendari Negatif

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir. Foto: Dok Lenterasultra.com. 

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Beberapa waktu lalu, Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, mngumumkan dirinya positif terpapar Covid-19. Presiden Joko Widodo yang hadir di Sultra pada (30/06/2021) turut mendoakan kesembuhan Sulkarnain yang tengah menjalani isolasi.

Tak berselang lama, Sulkarnain Kadir kini telah mengumumkan bahwa hasil swab antigen terakhir dirinya telah dinyatakan negatif pada Kamis (1/07/2021). Ia pun mengucapkan rasa syukurnya berkat dukungan semua warganya hingga Presiden Joko Widodo.
“Berkat doa Bapak Presiden Joko Widodo dan masyarakat Kota Kendari, Alhamdulillah hasil awab antigen saya negatif,” ucap Sulkarnain Kadir.
Direktur Rumah Sakit Kota Kendari, dr. Sukirman pun membenarkan bahwa hasil swab antigen Wali Kota Kendari negatif. Untuk memastikan hal itu, Sulkarnain minta diuji tes PCR untuk memastikan hasilnya.
“iya benar kemarin keluar hasil uji tes swab antigen bapak wali kota dan hasilnya negatif,” ucap dr. Sukirman.
Sulkarnain meminta, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, ia mengajak kepada masyarakat Kota Kendari agar selalu menerapkan protokol kesehatan dengan mematuhi 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

 

Reporter: Roro

Editor: Wulan

Didoakan Warga hingga PresidenKota KendariSultraSwab Wali Kota Kendari NegatifWali Kota Kendari