Rektor UHO Lepas Peserta KKN Reguler Semeter Genap 2020 Secara Virtual

Rektor UHO, Prof. Dr. Zamrun F., S.Si., M.Si., M.Sc. saat memberikan sambutan secara virtual. Foto: Istimewa.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Di masa pandemi Covid-19 Universitas Halu Oleo (UHO) kembali menyelenggarakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) sebagai bagian dari aktifitas akademik dan pengabdian pada masyarakat. Peserta KKN semester genap tahun 2020 dilepas langsung oleh Rektor UHO Prof. Dr. Zamrun F., S.Si., M.Si., M.Sc. secara virtual, Senin (16/11/2020.)

Rektor UHO dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan KKN reguler pada semester ini akan dilakasanakan hingga 30 hari ke depan. Olehnya itu diharapkan kepada peserta KKN dapat memberikan edukasi pada masyrakat Sultra terkait pencegahan penyebaran Covid-19.

“Mahasiswa harus memberi contoh kepada masyarakat dalam pencegahan Covid-19 sebagai bentuk pengabdian pada masyarakat,” ungkapnya saat memberikan arahan secara virtual.

KKN reguler pada semester genap ini, mahasiswa diharapkan untuk berkontribusi dengan ide dan inovasi dalam penanganan Covid-19. Namun tidak terbatas sampai di situ saja, peserta KKN juga bisa berperan dan memberukan ide dalam pemulihan ekonomi.

Prof. Zamrun juga berpesan kepada seluruh mahasiswa untuk tetap berbuat semaksimal mungkin walaupun tidak dipantau langsung oleh dosen pembimbing, serta yang lebih utama tetap mrnjaga kesehatan dan menjaga nama baik almamater. (Ads/Iksan Maligano)

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun

Kota KendariRektor UHO Lepas Peserta KKN Reguler Semeter Genap 2020 Secara VirtualSultraUHO