Tekan Penyebaran Covid-19, Pemkot Kendari Lakukan Swab Massal dan Pembatasan Jam Malam

Wali Kota Kendari, Sulkarnain. Foto: Istimewa.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Guna menekan penyebaran Covid-19, Pemerintah Kota Kendari terus berupaya melakukan langkah-langkah untuk memutus mata rantai Covid-19. Salah satunya akan mengadakan swab massal bagi masyarakat Kota Kendari.

Wali Kota Kendari, Sulkarnain menyampaikan, pada pertengahan Bulan November akan dilaksanakan swab massal pada sektor swasta dan masyarakat umum dan dilakukan secara gratis di Rumah Sakit Rujukan Pasien Covid- 19 Kota Kendari.

“Kebijakan ini akan kami sosisalisasikan kepada masyarakat dan semoga saja masyarakat menyambut baik agar dapat menekan penyebaran Covid-19,” ucapnya.

Tak hanya itu, Pemerintah Kota Kendari juga membatasi aktivitas warga di luar rumah hingga pukul 22.00 Wita. Ketentuan mengenai hak aktivitas warga pada malam hari tertuang dalam Surat Edaran Wali Kota Kendari Nomor 443.1/ 2992/2020 tentang Pembatasan Aktivitas Masyarakat dalam Rangka Pencegahan Risiko Penyebaran Covid-19 di Kota Kendari yang dikeluarkan 2 September 2020.

Edaran itu memuat tentang masyarakat di wilayah Kota Kendari untuk tidak melakukan aktivitas dan kegiatan di luar rumah dari jam 22.00 Wita sampai dengan 04.00 Wita, kecuali untuk kepentingan tertentu yang sifatnya mendesak.

Ketentuan itu berlaku di tempat kumpul warga, seperti mall, toko, pasar modern, pasar tradisional, toko obat, warung makan, warung kopi, rumah makan, kafe, restoran, tempat hiburan malam, lapak pedagang kaki lima, lapak jajanan, dan fasilitas olah raga.

Sulkarnain Kadir juga berharap, pandemi ini segera berakhir agar program pemerintah yang sudah direncanakan bisa dilaksanakan. Ia juga mengimbau kepada masyarakat Kota Kendari untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yaitu 3M. (Ads/Iksan Maligano)

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun

Kota KendariPemkot Kendari Lakukan Swab Massal dan Pembatasan Jam MalamSultraTekan Penyebaran Covid-19