Di Tengah Pandemi, Kwarda Sultra Tetap Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Upacara Memperingati Hari Sumpah Pemuda disertai Apel Kesiapsiagaan Relawan Pramuka Peduli Penanggulangan Bencana. Foto: Ilma.
Upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda disertai apel kesiapsiagaan relawan pramuka peduli penanggulangan bencana. Foto: Ilma.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-92, Kwartir Daerah Sulawesi Tenggara, menggelar upacara yang disertai apel kesiapsiagaan relawan pramuka peduli penanggulangan bencana khusus Covid-19, Rabu (28/10/2020). Ketua Kwarda Sultra, H. Irawan Laliasa menjelaskan, Hari Sumpah Pemuda dan apel kesiapsiagaan relawan pramuka peduli penanggulangan bencana khusus Covid-19, selaras dengan substansi kegiatan-kegiatan pramuka yaitu mengabdi terhadap masyarakat, bangsa dan negara.

“Kalau dulu pengabdian pemuda Indonesia itu dengan cara merebut kemerdekaan, melawan penjajah, sekarang kita beda, apalagi di masa pandemi ini yang utama bagaimana kita dengan segenap apa yang ada membantu pemerintah dan masyarakat untuk menangani Covid-19 ini. Aatu semangatnya harus tetap sama dengan pemuda-pemuda yang dulu,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Komisi Pengabdian Masyarakat, Entis Sutisna menjelaskan, kegiatan relawan peduli bencana ini selain dilaksanakan pada tingkat provinsi, juga diarahkan pada masing-masing cabang agar ditindaklanjuti dan disesuaikan dengan kebutuhan daerah masing-masing.

“Jadi salah satu item kegiatannya itu kan seperti bakti sosial, nah bakti sosial ini kami serahkan sepenuhnya pada masing-masing cabang, seperti Kolaka dan Baubau, mau dikemas dalam bentuk seperti apa, yang penting tetap koordinasi dengan kwarda,” jelasnya.

Untuk diketahui, hal-hal yang telah dilakukan oleh gerakan relawan pramuka peduli selama pandemi ini yaitu bakti sosial berupa pembagian masker gratis, penyemprotan disinfektan, kemudian dalam segi ketahanan pangan melakukan pelatihan-pelatihan berupa penanaman sayur-sayuran di pekarangan rumah.(Ads/Ilma)

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun

Di Tengah Pandemikota kendafikwarda sultraKwarda Sultra Tetap Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah PemudaSultra