Dalam Enam Hari, Satu Keluarga di Kendari Meninggal Dunia Akibat Covid-19

Prosesi pemakaman jenazah Covid-19. Foto: Istimewa.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Satu keluarga yang terdiri atas ayah, ibu dan anak di Kota Kendari meninggal dunia setelah terpapar Covid-19. Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Sultra, dr. La Ode Rabiul Awal pun membenarkan informasi tersebut.

Ketiganya meninggal dunia dalam waktu enam hari. Pertama sang anak, lalu ayah dan terakhir sang ibu.

“Betul, sang ibunda meninggal tadi subuh. Anak (54) meninggal dunia pada Minggu (30/08/2020) tepatnya pukul 13.30 Wita. Ayah (77) meninggal pada Selasa (1/09/2020) puk 08.45 Wita, sedangkan ibu (72) meninggal Kamis (3/09/2020) pukul 04.30 Wita,” ujarnya.

Dokter Wayonk menuturkan, ketiganya masuk di UGD RSU Bahteramas secara berturut-turut. Sang ibu masuk pada Jumat (28/08/2020) pukul 22.30 Wita. Sementara anaknya masuk pada hari Sabtu (29/08/2020) pukul 09.20 Wita dan ayah masuk pada hari Senin (31/08/2020) pukul 12.00 Wita.

Diketahui, pasien dengan status ayah, NT (77) dan ibu, Z (72) masuk di RSU Bahteramas dengan keluhan pernapasan, batuk-batuk dan sesak. Sementara anak, EN (54) mengalami batuk-batuk dan lemas. Hasil rapid test dan swab ketiganya positif Covid-19. (B)

Reporter: Herlis Omputo Sangia

Editor: Wulan

Dalam Enam HariKota KendariSatu Keluarga di Kendari Meninggal Dunia Akibat Covid-19Sultra