Lagi, Pasien Covid-19 yang Meninggal Bertambah Dua Orang

Update data perkembangan Covid-19 di Sultra. Sumber: Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Sultra.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Dua pasien positif Covid-19 berjenis kelamin laki-laki (54) dan perempuan (31) asal Kota Kendari dikabarkan meninggal dunia hari ini, Minggu (23/08/2020). Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, dr. La Ode Rabiul Awal mengatakan, kedua pasien tersebut dinyatakan meninggal dunia sejak dua hari lalu tepatnya Jumat (21/08/2020) bersamaan dengan satu pasien lainnya yakni laki-laki (66) asal Kabupaten Buton.

“Dua kasus meninggal ini sudah terjadi dua hari yang lalu, baru dilapor dan terinput ke data nasional. Dengan demikian total pasien Covid-19 meninggal dunia di Sultra menjadi 22 orang,” ungkap Rabiul Awal.

Sementara itu, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Sultra, hari ini Minggu (23/08/2020) kembali mengalami penambahan kasus baru sebanyak 13 orang dari dua kabupaten/kota berbeda.

“Kota Kendari 11 orang, Kabupaten Kolaka dua orang, sehingga total positif menjadi 1.323 orang,” tulisnya.

Kasus sembuh juga mengalami tambahan baru sebanyak tujuh orang yakni Kota Baubau satu orang dan Kota Kendari enam orang, sehingga total sembuh menjadi 900 orang. Untuk pasien yang menjalani perawatan dan isolasi sebanyak 401 orang sementara kasus suspek sendiri dari 96 bertambah satu menjadi 97 orang dan kontak erat dari 1.219 orang bertambah 28 menjadi 1.247 orang.

Dokter yang akrab disapa dokter Wayonk tersebut menegaskan agar masyarakat tetap patuh terhadap protokol kesehatan yang berlaku yakni menggunakan masker, rajin cuci tangan dan jaga jarak. (B/Her/Adv)

 

Reporter: Herlis Omputo Sangia

Editor: Wulan

Kota KendariLagiPasien Covid-19 yang Meninggal Bertambah Dua OrangSultra