Kasus Covid-19 Masih Tinggi, Hari Ini 28 Orang Positif Terpapar

Jubir  SatgasPenanganan Covid-19 Sultra, dr. La Ode Rabiul Awal. Foto: Istimewa. 

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Sulawesi Tenggara (Sultra) terus mengalami penambahan. Hari ini Sabtu (15/08/2020) kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 28 orang.

Penambahan 28 pasien baru tersebut di sampaikan oleh Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sultra, dr. La Ode Rabiul Awal dalam rilisnya. Mereka berasal dari Kota Kendari, Kabupaten Konawe Utara, Kolaka, Bombana, Muna dan Buton Tengah.

“Ada 28 kasus baru diantaranya Kota Kendari 13 orang, Kabupaten Kolaka, Konawe Utara, Bombana masing-masing satu orang, Muna empat orang dan Buton Tengah delapan orang, sehingga total positif menjadi 1.167 oran,” tulisnya.

Meskipun kasus baru terus bertambah, pasien yang dinyatakan sembuh juga mengalami tambahan sebanyak sembilan orang dari empat kabupaten/kota berbeda. Rinciannya adalah Kota Kendari lima orang, Baubau dan Kabupaten Muna masing-masing satu orang dan Buton Selatan dua orang.

“Sementara itu, pasien yan meninggal dunia, tidak mengalami penambahan, tetap 18 orang,” ujarnya.

Dokter ahli bedah tersebut menegaskan, penyebaran Covid-19 di Sultra masih berpotensi terjadi. Olehnya itu, ia mengimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku, baik menjaga jarak, menggunakan masker dan rajin-rajin mencuci tangan. (C/Her/Adv)

Reporter: Herlis Omputo Sangia
Editor: Wulan

Hari Ini 28 Orang Positif TerpaparKasus Covid-19 Masih TinggiKota KendariSultra