Man Arfa Dilantik Jadi Sekda Keenam di Kabupaten Bombana

Bupati Bombana Haji Tafdil, melantik Man Arfa sebagai Sekda keenam di Kabupaten Bombana. Foto- Adhi

BOMBANA, LENTERASULTRA.COM- Pemkab Bombana akhirnya memiliki sekretaris daerah (Sekda) definitif. Namanya, Drs Man Arfa. Dalam lembaran sejarah pemerintahan di Bombana, Man Arfa tercatat sebagai “jenderal” Pegawai Negeri Sipil (PNS) keenam di eks otorita pemekaran Kabupaten Buton itu.

Pelantikan Man Arfa sebagai Sekda defenitif dipimpin langsung Bupati Bombana, Haji Tafdil. Seremoni pelantikan  dilaksanakan Senin (29/6/2020) di rumah jabatan Bupati. Usai pengambilan sumpah jabatan, dilanjutkan serah terima jabatan dari Pj Sekda, Beangga Harianto, kepada Man Arfa.

Proses serah terima jabatan tertinggi PNS dilingkup Pemda Bombana juga dihadiri anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) periode 2019-2024, daerah pemilihan Sulawesi Tenggara, Haji Andi Nirwana, ketua DPRD Bombana, Arsyad,  Kapolres Andi Herman, Kepala Kejari Bombana, Andi Djunaedy Konggoasa serta sejumlah pejabat eselon dua lingkup Pemda Bombana.

Pelantikan Sekda Bombana keenam dilaksanakan dengan menerapkan protokoler kesehatan. Sebelum masuk di ruang pelantikan, semua undangan lebih dulu diukur dan dicatat suhu badannya oleh panitia dari pegawai Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM). Selain itu, undangan wajib mencuci tangan dengan hand sanitizer. Tidak hanya itu, tempat duduk antara undangan yang satu dengan yang lainnya juga dibuat jarak sekitar satu meter.

Usai melantik Haji Tafdil mengatakan, proses pelantikan Sekda Bombana defenitif ini melalui proses yang panjang. Seleksi dilakukan kurang lebih lima bulan dan dilaksanakan dengan cara transparan. “Hasil seleksi sekda defenitif ini, dilakukan oleh pihak panitia seleksi dari pejabat-pejabat provinsi. Kami disini hanya menerima has dari proses seleksi ini. Dan hasilnya, Man Arfa terpilih dan dilantik sebagai sekda definitif,” ungkap Haji Tafdil.

Sejak Bombana mekar dari Kabupaten Buton 2003 lalu, tercatat sudah enam orang yang menjabat Sekda. Pertama Idrus Effendi Kube, kemudian Rustam Supendy, lalu dijabat Burhanuddin A HS Noy, kemudian diamanahkan kepada Man Arfa sebagai Pj Sekda, lalu dilanjutkan Beangga Harianto juga sebagai Pj serta Man Arfa sebagai sekda definitif. “Untuk sekda definitif sudah empat orang, termasuk Man Arfa, sementara Pj Sekda sudah dua kali, jadi enam orang Sekda sejak Bombana mekar,” kata Rusman Idja, kepala BKPSDM Bombana, usai menghadiri acara pelantikan Man Arfa sebagai Sekda keenam di Bombana.

Penulis : Adhi

Bupati BombanaSekda BombanaSultra