Unit KBR Brimob Semprot Disinfektan di KRI Fatahillah TNI AL

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Guna mencegah penyebaran  Covid-19, personel dari Unit Kimia Biologi dan Radioaktif (KBR) Detasemen Gegana Brimob Polda Sultra terus melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Sasaran penyemprotan tak hanya di lingkungan masyarakat atau tempat-tempat yang menjadi pusat keramaian, tapi juga dilakukan di fasilitas Milik TNI AL, yakni KRI Fatahilaah 361. Giat penyemprotan dilakukan Kamis (2/4/2020) sekitar pukul 12.50 Wita di dermaga Darma Lanal Kendari.

Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sultra, Kombes Pol Adarma Sinaga mengatakan, giat ini sebagai bentuk sinergitas antara Polri dengan TNI dalam mencegah virus yang berasal dari Wuhan, China itu.

“Pelaksanaan penyemprotan di seluruh ruangan, kamar ABK, ruang Kemudi, dan tempat-tempat lain di seluruh bagian kapal,” kata Adarma Sinaga.

Sebanyak 10 personel Unit KBR Detasemen Gegana Brimob Polda Sultra dilibatkan. Dengan menggunakan kendaraan taktis,  pencegahan akan terus dilakukan melalui Operasi Aman Nusa 2 yang saat ini masih berlangsung.

“Giat Dekontaminasi yang dilaksanakan sesuai dengan perintah Kapolri,” pungkasnya. (P5/D)

Editor: Wulan

brimob polda sulttraKota KendariLawan coronalawan covvid-19penyemprotan cairan disinfektanSultratni ALUnit KBR Brimob Semprot Disinfektan di KRI Fatahilaah TNI AL