MUNA, LENTERASULTRA.COM – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kabupaten Muna tahun 2019 dilaksanakan mulai hari ini di gedung eks Akper Pemkab Muna, (13/02/2020).
Tes yang diikuti 4118 peserta itu berlangsung selama 9 hari dengan pembagian 4 sesi untuk hari pertama dan terakhir tes. Selain hari tersebut, SKD dibagi dalam 5 sesi per hari.
Pembukaan SKD Pemkab Muna dihadiri langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Muna, Ali Basa. Kehadirannya di gedung eks Akper Pemkab Muna, untuk memastikan kesiapan panitia serta memberi dukungan kepada seluruh peserta yang mengikuti Computer Assisted Test (CAT).
“Kita memastikan proses berjalan dengan baik, yang terpenting satu hal, Muna di bawah pimpinan Bupati Muna Rusman Emba, tetap berusaha agar tetap melaksanakan tes CASN. Menyangkut formasi, kalau melihat perimbangan keuangan beban daerah dan rekrutmen tidak berimbang. Artinya jumlah PNS Pemkab Muna 7000 suda sangat memadai. Akan tetapi bupati mengingat masyarakat yang begitu berminat untuk mengabdi menjadi PNS sehingga diberikan kebijakan memfasilitasi penerimaan cpns tahun 2019 ini,” elasnya.
Jendral ASN Pemkab Muna itu menambahkan, diselenggarakannya tes CAT di Muna merupakan komunikasi intens Pemkab Muna dengan Kemenpan.
“Daerah lain selenggarakan tes di Kendari, kami di Muna semaksimal mungkin memberikan pelayanan agar tidak mempersulit masyarakat. Harapan kami semoga para peserta tetap tenang dalam mengerjakan soal dan bisa memperoleh nilai yang tinggi sehingga dapat mengalahkan rekor nasional yakni 486,” pungkasnya. (B)
Reporter: Fifhy
Editor: Wulan