Maju di Pilkada Konsel, Muhammad Endang Tunggu Lampu Hijau SBY

 

Wakil Ketua DPRD Sultra, Muhammad Endang SA. Foto: Nanan/Lenterasultra.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Muhammad Endang SA yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Sultra, digadang-gadang bakal maju dalam pilkada Konawe Selatan (Konsel). Menanggapi hal tersebut, Muhammad Endang SA mengaku, pada dasarnya dirinya mengikuti proses yang ada di depan mata.

Diakuinya sejauh ini pihaknya telah mendaftar di beberapa partai politik sebagai bakal calon kepala daerah (balon kada). Diantaranya PAN, Gerindra, Nasdem dan di Demokrat sendiri. Ia bahkan sudah mengikuti pemaparan visi misi.

“Ya saya sudah ikuti pemaparan visi misi di beberapa partai politik tersebut,” ungkapnya.

Terkait kesiapan untuk maju di Pilkada Konsel, ia terlebih dahulu meminta izin kepada Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP), Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

“Saya sudah meminta restu dari Pak SBY, tapi izinnya masih pertimbangan. Kalau Pak SBY mengatakan saya tetap di DPRD, maka saya harus ikut perintah pimpinan partai.
Tapi sebaliknya kalau Pak SBY mengatakan saya maju maka dengan berbesar hati saya harus mundur dari kursi DPRD yang susah payah diperjuangkan tersebut,” katanya.

Dari semua ini, yang tak kalah penting kata Endang yakni restu keluarga, hasil survei, dan kehendak masyarakat Konsel sendiri.

Ia juga menambahkan, pada dasarnya dunia ini sudah ada yang dipilih Tuhan untuk menjadi apa saja. Namun sejatinya manusia sendiri belum tahu, sehingga tugas manusia hanya berusaha dan berikhtiar.

“Kalau Allah menggariskan saya sebagai Bupati Konsel ke depan, insyahallah pasti akan ada jalan untuk menuju kesana. Tapi kalau Allah tidak menggariskannya, bisa saya tanam kepala pun itu tetap tidak bisa,” pungkasnya.

Reporter: Nanan
Editor: Wuu

Konawe SelatanMuhamad EndangPilkada serentak 2020