KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dharma Barata Kendari menggelar wisuda pada periode 2019 di Hotel Plaza Inn Kendari, Selasa, (6/8/2019). Wisuda ini, dihadiri langsung oleh Kabag SDPT LDIKTI Wilayah IX Sulawesi, Ichsan Kasnul Faraby.
Wisuda ini diikuti oleh 44 peserta yang berasal dari STIE Dharma Barata. Rinciannya, 24 peserta dari Program studi Akutansi, 20 peserta dari AMIK Global prodi Manejemen Informatika, Teknik komputer dan Komputerisasi Akutansi.
Ketua STIE Dharma Barata, Dwi Kartika Prananingrum mengatakan, dua perguruan tinggi ini sudah beberapa kali menggelar wisuda dengan melahirkan alumni yang berkualitas. Terhitung, sejak 1998 hingga saat ini, perguruan tinggi ini sudah mencetak wisudawati wisadayan yang langsung mengaplikasikan ilmunya di lapangan.
“Kami selalu mengupayakan agar alumni jebolan perguruan tinggi kami mempunyai kualitas yang baik, dan alhamdulillah hampir semua alumni kami langsung bekerja, bahkan tahun ini tidak satu pun dari STIE Dharma Barata yang menganggur,” bangganya.
Dwi mengakui bahwa di tahun ini, peserta wisuda tidak sebanyak tahun-tahun sebelumnya yang mencapai ratusan. Meski demikian, mereka semua berkualitas.
Dwi melanjutkan dari 44 peserta wisuda, sebanyak 6 wisudawan berhasil memperoleh predikat lulusan terbaik alias cumlaude. Rinciannya, 3 dari STIE Dharma Barata dan 3 dari Akademi Komputer Global.
Mereka yang mendapatkan predikat tersebut adalah Ninang Pratama kelahiran kendari, 27 september 1997 dengan IPK 3,64 , Kesya Ute Pabiaran, kelahiran Marinding 2 Desember 1993 dengan IPK 3,55 dan Ida Ayu Gede Putranti, kelahiran Tridanamulya 8 Mei 1988 dengan IPK 3,74.
Sedangkan untuk Akademi Komputer Global yang mencetak 3 wisudawan terbaik diantaranya Astriyani, kelahiran Lamonea 7 November 1999 dengan IPK 3,76, Dian Setiawati kelahiran Kendari 9 Februari 1997 dengan IPK 3,77 dan Abd Rahman Wahid kelahiran Kupang 16 November 1996 dengan IPK 3.89.
Atas pencapaian tersebut para petinggi yayasan menyampaikan ucapan selamat serta berpesan kepada para wisudawan nantinya bisa menjadi generasi terbaik bangsa.