Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Pekerja di Perkebunan Kelapa Sawit

 

Mayat tanpa identitas yang ditemukan di kubangan perkebunan kelapa sawit. Foto: Istimewa

KONAWE, LENTERASULTRA.COM – Mayat pria tanpa identitas ditemukan mengambang di kubangan area perkebunan kelapa sawit milik PT Tani Prima Makmur (TPM) di Desa Lerehoma, Kecamatan Anggaberi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin (29/4/2019).

Security PT TPM, Umar mengatakan jika penemuan sosok mayat tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang pekerja.

“Ada seorang pekerja yang akan memanen buah kelapa sawit, namun ia melihat ada sesuatu yang menyerupai manusia, pekerja ini kemudian mendekat dan kaget karena melihat mayat,” katanya.

Mengetahui hal tersebut, pihaknya langsung melapor kepada pihak kepolisian untuk diselidiki.

Kepala KSPK 2 Polres Konawe, Aipda Haris Wigianto mengatakan bahwa pasca menerima laporan tersebut pihaknya langsung menuju ke TKP.

“Anggota kami yang tiba langsung melakukan olah TKP dan membawa jenazah ke RSUD Konawe untuk dilakukan otopsi,” terangnya.

Ditambahkannya, bahwa pihak kepolisian masih belum bisa memastikan penyebab kematian dari pria tanpa identitas tersebut, pihaknya masih akan melakukan identifikasi dan penyelidikan.

Reporter: Fiyy
Editor: Wuu