Kapal Tugboat Tujuan Kalimantan, Karam di Perairan Buton Selatan

Basarnas saat mengevakuasi korban tenggelamnya Kapal Tugboat TT 57 Poso, Sulteng-Tarjun Kota Baru, Kalsel. (Istimewa)

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Ganasnya laut di perairan Batauga Tanjung Masiri, Kabupaten Buton Selatan (Busel), Sulawesi Tenggara (Sultra) tak bisa lagi ditaklukan Tugboat TT 57. Kapal dengan rute Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng)-Tarjun Kota Baru, Kalimantan Selatan (Kalsel) yang selama ini cukup lihai meliuk di atas gelombang, kali ini menyerah. Kapal pengangkut minyak sawit mentah itu, karam saat berlayar menuju Tarjun Kota Baru Kalsel, Jumat, (28/12/2018).

Ada 14 penumpang di Kapal itu saat karam, termasuk awak kapal. Beruntungnya mereka semua berhasil selamat meski harus berenang, terombang-ambing terlebih dahulu di tengah dinginnya laut sebelum akhirnya berhasil ditemukan tim Rescue Pos SAR Baubau.

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi mengatakan Jumat, (28/12/2018) dini hari tadi, tepatnya pada pukul 05.45 wita, pihaknya menerima informasi telah terjadi kecelakaan laut pada pukul 03.00 wita di Perairan Batauga Tanjung Masiri yakni satu buah Tugboat TT 57 rute Poso, Sulteng-Tarjun Kota Baru, Kalsel. Kapal tersebut, karam tertabrak oleh tongkangnya sendiri akibat cuaca buruk.

Setelah mendapatkan laporan, pada pukul 05.50 wita tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan menuju TKM dengan menggunakan rescue car membawa satu buah rubber boat beserta alat pendukung lainnya. Pada pukul 08.30 wita tim rescue tiba di TKM dan langsung mengevakuasi seluruh POB yang berjumlah 14 orang dari Tugboat TT 57.

Proses evakuasi 14 penumpang Kapal TT 57. (Istimewa)

“Saat ini seluruh korban telah berada di Kelurahan Majapahit, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan (Busel) yang merupakan daratan paling terdekat,” katanya seraya menambahkan bahwa unsur yang terlibatbdalam proses evakuasi ini adalah Brimob Batauga, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Busel, Polres baubau, Polair Baubau, KSOP Baubau serta masyarakat dan nelayan.

Nama-nama POB yang berhasil diselamatkan itu adalah:

1. Sugut/laki/33thn/nakhoda
2. Anang sulistiono/laki/42thn/kkm
3. Heri Kuswanto/laki/20thn/abk
4. Muh irfan/laki/22thn/abk
5. Adi mulyanto/laki/30thn/abk
6. Dino saputra/laki/23thn/abk
7. Ahmad/laki/26thn/abk
8. Tajuddin/laki/21thn/abk
9. Dedi payung/laki/34thn/abk
10. Jamaludin/laki/37thn/abk
11. Dirmansyah/laki/27thn/abk
12. Hasbulah/laki/22thn/abk
13. Joko sutrisno/laki/31thn/abk
14. Rahmat ponco/laki/28thn/abk

“Pada pukul 09.00 wita operasi SAR terhadap laka laut tugboat yang karam akibat tertabrak tongkangnya dinyatakan selesai dan ditutup,” tuntasnya.

Reporter: Restu Fadilah
Kapal Tenggelam di Perairan Buton SelatanKapal Tugboat TT 57 Tenggelam