Poleang Jadi Tuan Rumah HUT Bombana

1,000
Camat Poleang, Yandu (tengah) bersama Asisten III Pemkab Bombana, Alimin (kiri) dan Ihsan Dahlan, Kabag Pemerintahan yang juga mantan Camat Poleang berfoto bersama usai rapat persiapan peryaaan HUT Bombana, kemarin

LENTERASULTRA.com-Tanpa terasa, 14 tahun sudah Bombana jadi kabupaten, setelah mekar dari Kabupaten Buton, 2003 lalu. Kelahirannya diperingati saban 18 Desember. Dan dua pekan nanti, hari lahirnya daerah itu bakal diperingati dengan beragam kegiatan. Tempatnya di Poleang, 100 kilometer dari pusat kota.

Daerah ini bisa jadi sangat istimewa oleh H Tafdil, Bupati Bombana saat ini. Dari Poleanglah, belasan ribu suara diraih sang petahana saat Pilkada hingga bisa kembali menduduki kursinya sebagai kepala daerah untuk periode kedua. Poleng menyumbang lebih dari setengah angka kemenangan Ketua PAN Bombana itu.

Apapun alasannya, Poleang sudah ditunjuk sebagai tuan rumah. Dan kecamatan berpenduduk besar itu sudah siap jadi tuan rumah yang baik, untuk kali kedua setelah tahun 2011 lalu, atau tepat setelah kemenangan periode pertama sang kepala daerah.

Kemarin, rapat pemantapan persiapan Poleang jadi tuan rumah hajatan meriah itu digelar, dipimpin Sekretaris Kabupaten (Sekab), Burhanuddin S Noy. “Kami sudah menyiapkan semua kebutuhan untuk perayaan HUT Bombana,” kata Yandu, Camat Poleang saat ditemui lenterasultra.com.

Related Posts
PENGUMUMAN KPU KABUPATEN MUNA  

Pengumuman Kabupaten Bombana

Kata Yandu, semua sarana olahraga yang bakal digunakan untuk pertandingan telah benahi, tempat perlombaan kesenian dan acara malam kami sudah siapkan. Ia menggaransi, kontingen dari 21 kecamatan lain di berbagai daerah di Bombana akan difasilitasi kenyamanan selama berada di wilayah itu.

Dirinya juga menambahkan kalau jauh hari sebelumnya, sejak ditunjuk sebagai tuan rumah, pihaknya sudah lebih awal melakukan rapat persiapan dan koordinasi di internal Kecamatan Poleang. Yandu berjanji akan akan menjadi tuan rumah yang baik.

Sementara itu, Sekab Bombana Burhanuddin HS Noy mengharapkan kepada panitia agar mematangkan persiapan, semua koordinator masing masing kegiatan diharapnya agar segera merampungkan persiapannya, baik soal lapangan, olahraga, kesenian, persiapan devile, pameran dan juga persiapan upacara nantinya.

Untuk diketahui perayaan HUT Bombana nanti di buka pada tanggal 10 Desember 2017 diawali dengan devile pada upacara pembukaan kemudian berakhir pada hari H yaitu 18 desember 2018 pada upacara peringatan HUT Bombana 2017.

Ada banyak kegiatan yang akan dilaksanaan diantaranya devile, pameran pembangunan,perlombaan dibidang olahraga dan kesenian. Termasuk karnaval dengan pakaian yang didaur ulang.(danil)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

BERITA TERBARU