Sambut Nataru, Pemkot Kendari Minta Warganya Bersiap Hadapi PPKM Level 3
KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Menjelang perayaan Natal dan tahun baru (Nataru), Pemkot Kendari belum mempunyai aturan untuk diterapkan kepada masyarakat. Hal tersebut berkenaan dengan belum adanya regulasi yang dikeluarkan oleh pemerintah Republik Indonesia (RI). Untuk itu, Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir meminta warganya untuk bersiap.
“Siap-siap, di tanggal 24 Desember sudah diputuskan pemerintah pusat seluruh Indonesia level tiga,” ujar Sulkarnain, Rabu (25/11/2021).
Politisi PKS itu mengatakan, pihaknya masih menunggu instruksi dari pemerintah pusat terkait penerapan kebijakan yang akan diterapkan menjelang Nataru tersebut.
“Kita masih menunggu petunjuk teknisnya kira-kira level tiga yang dimaksud nanti itu seperti apa, apakah perlu ada kebijakan khusus dalam rangka mengantisipasi supaya tidak terjadi lagi lonjakan gelombang ketiga,” terangnya.
Ia berharap, masyarakat bisa memahami hal tersebut sehingga dapat saling menjaga. Sebagaimana diketahui, pemerintah pusat akan menerapkan kebijakan PPKM level tiga di seluruh Indonesia dalam rangka pencegahan lonjakan penularan Covid-19 selama libur Nataru.
Reporter: Nurhayatul Islamia
Editor: Wulan