Polda Sultra Gelar Jumat Curhat dengan Jurnalis

Suasana Jumat Curhat yang digelar jajaran Polda Sultra di sebuah kafe di bilangan Jalan Saranani Kendari, yang dihadiri puluhan jurnalis di Kota Kendari. FOTO :CIMO

 

​KENDARI,LENTERASULTRA.COM-Acara Jumat Curhat oleh kepolisian pekan ini agak berbeda. Jika biasanya digelar bersama warga di pemukiman, kali ini audiancenya adalah jurnalis. Tempatnya juga special yakni di sebuah coffe shop di bilangan Jalan Saranani, Kendari. Topiknya, relatif sama yakni menjaring aspirasi dan mendengarkan aneka problem masyarakat, yang kali ini dari para jurnalis.

Puluhan jurnalis terlihat hadir di acara yang digawangi Polda Sultra. Salah satu topik utama yang disuarakan adalah soal keamanan lingkungan. Para jurnalis menyoroti pos kamling yang tidak lagi aktif dan parkir liar yang meresahkan. Sebagai tanggapan, pihak kepolisian berkomitmen untuk mengaktifkan kembali pos-pos tersebut guna memperkuat keamanan di tengah masyarakat.

​Selain itu, isu-isu besar seperti peredaran narkoba, pelecehan seksual, pelanggaran lalu lintas, balapan liar, parkir liar, dan kriminalitas lainnya dan bahkan hingga isu pengeboman ikan juga menjadi fokus pembahasan dalam kegiatan yang dihadiri jajaran utama Polda Sultra mulai dari Wadir Polairud, Wadir Krimum, serta perwakilan dari Dirlantas, Dirnarkoba, Dirsamabta dan Brimobda.(*)

Penulis :Cimo