Beri Penguatan Perlindungan Konsumen, OJK Sultra gandeng BI Gencarkan Sosialisasi Keuangan

Kegiatan sosialisasi bulan inkluasi keuangan yang diselenggarakan OJK dan BI perwakilan Sultra.

 

 

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Dalam rangka mendorong peningkatan literasi dan inklusi keuangan di Sulawesi Tenggara, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama Bank Indonesia perwakilan Sultra mengadakan sosialisasi terkait penguatan perlindungan konsumen.

Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sultra, Arjaya Dwi Raya mengungkapkan, saat ini inklusi keuangan lebih meningkat di banding tahun sebelumnya, namun untuk literasi keuangan belum terpenuhi. Oleh karena itu pihaknya terus gencar melakukan sosialisasi keuangan.

“Jadi, inklusi keuangan di Sultra berdasarkan survei di tahun 2022 meningkat dari tahun sebelumnya tetapi untuk literasi keuangan belum, sehingga kami terus melakukan edukasi dan sosialisasi keuangan,” kata Arjaya, kemarin.

Selain inklusi keuangan yang meningkat dari tahun sebelumnya, sosialisasi pembayaran transaksi menggunakan QRIS juga terus mengalami peningkatan. OJK memperkuat sektor jasa keuangan di Sultra melalui pengawasan terhadap industri jasa keuangan.

“Kami berharap insan industri jasa keuangan dan otoritas pengawasan semakin berkolaborasi menerapkan tata kelola industri keuangan yang baik,” katanya.

Hal senada diungkapkan kepala kantor perwakilan Bank Indonesia (BI) Sultra, Doni Septadijaya, ia mengungkapkan, kegiatan edukasi kali ini merupakan rangkaian kegiatan dalam mendorong transaksi QRIS di masyarakat. Pada era digitalisasi, QRIS sudah diatur sistem transaksi pembayaran dengan infrastruktur yang baik sehingga memudahkan akses masyarakat dan aman digunakan dalam bertransaksi.

“Jadi, QRIS ini diharapkan dapat menekan inflasi dengan memberikan subsidi tarif ongkos di Kota Kendari,” kata Doni.

Pihaknya juga mengapresiasi berbagai lembaga industri keuangan perbankan dan non bank yang telah menggunakan transaksi pembayaran dengan menggunakan QRIS di Sultra.

“Kami mengapresiasi teman-teman lembaga industri keuangan perbankan dan no bank dalam dalam membantu mendorong bertransaksi menggunakan QRIS,” tutupnya.

Reporter: Sri Ariani
Editor: Ode

BI SultraBulan inkluasi keuanganOJL Sultra