Kapolda Sultra Beri Penghargaan Kepada Mantan Kades Waara La Lukari

Kapolres Muna AKBP Mulkaifin menyerahkan piagam penghargaan dari Kapolda Sultra, Inspektur Jenderal Polisi (Irjenpol) Teguh Pristiwanto  kepada tokoh masyarakat La Lukari pada momen Hari Bayangkara ke-76. Foto: Istimewa

 

RAHA, LENTERASULTRA.COM – Polda Sultra memberi penghargaan kepada satu tokoh masyarakat di wilayah hukum Polres Muna, yakni La Lukari karena dinilai berdedikasi membantu kinerja kepolisian. Penyerahan penghargaan kepada La Lukari dilakukan dalam momentum upacara peringatan Hari Bayangkara ke-76 di Polres Muna

Kapolres Muna, AKBP Mulkaifin mengatakan La Lukari diusulkan mendapat penghargaan oleh masyarakat. Polres kemudian melakukan asistensi dan penilaian terhadap kelayakannya. Nama La Lukari kemudian diusul ke Polda Sultra bersama empat nama lain dari tokoh masyarakat di wilayah hukum Polres Muna.

“Jadi kita ada lima nama yang kita usul. Setelah asistensi, Polda memilih La Lukari sebagai tokoh yang diberi penghargaan,” jelasnya usai upacara Hari Bayangkara di halaman Polres Muna, Selasa, 5 Juli 2022.

La Lukari adalah tokoh masyarakat asal Desa Waara, Kecamatan Lohia, Muna. La Lukari juga merupakan mantan Kepala Desa Waara dua periode.

Menurut AKBP Mulkaifin, La Lukari memiliki kontribusi positif dalam membantu kinerja institusi bayangkara. Penilaian terhadap La Lukari itu dilakukan dalam tiga hal. Pertama, La Lukari semasa menjabat Kepala Desa Waara turut berkontribusi membebaskan lahan untuk Polsubsektor Lohia, Polres Muna. Kedua turut membantu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dan ketiga ikut membantu dalam gerakan vaksinasi yang dilakukan kepolisian. “Kontribusinya itu layak diberi penghargaan,” paparnya.

AKBP Mulkaifin menambahkan, institusi Polri mengapresiasi setiap upaya masyarakat dalam membantu tugas kepolisian. Pemberian penghargaan kepada tokoh masyarakat juga rutin dilakukan Polda Sultra setiap tahunnya. Ia berharap, sinergitas masyarakat turut membantu mewujudkan Polri yang Presisi.

“Kita terus bersinergi dengan masyarakat dalam menjalankan fungsi kepolisian. Penghargaan seperti ini memang rutin setiap tahun,” ungkapnya.

Selain kepada tokoh masyarakat, Polres Muna juga memberi penghargaan sejumlah personil jajaran Polres Muna.

 

 

Ode

AKBP MulkaifinHari Bayangkara-76Kades WaaraLa LukariLohiaPolres muna