Abdul Rasak Minta Walikota Kendari Segera Isi Jabatan Dua Kepala OPD

Anggota DPRD Kendari, Abdul Rasak. Foto : Burhanuddin

 

 

LENTERASULTRA.COM, KENDARI – Anggota Komisi I DPRD Kendari, Abdul Rasak meminta Walikota Kendari Sulkarnain segera mengisi kekosongan jabatan dua kepala organisasi perangkat daerah yakni Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga dan Badan Keuangan Aset Daerah. Itu setelah sepekan jabatan dua instansi itu kosong.

Abdul Rasak meminta Pemkot segera melakukan seleksi terbuka sehingga dua OPD tersebut memiliki pejabat definitif. “Sudah seyogyanya dua OPD itu segera terisi, maka kami meminta Walikota secepatnya melalukukan asesment,”kata Rasak saat ditemui di kantor DPRD Kendari, Selasa 5 Juli 2022.

Politisi partai Nasdem ini mengatakan, dua OPD ini sangat vital bagi kepentingan masyarakat. Makanya perlu ada tindakam cepat dan tepat dari Walikota Kendari untuk segera menempatkan pejabatnya dengan lebih dulu mengikuti proses asesment.

“Jadi kalau tidak cepat diisi pasti akan berpengaruh pada kondisi masyarakat. Misalnya di segi pendidikan, apalagi dimasa penerimaan siswa baru sekarang maka penting ada pejabatnya kalau nanti ada aduan dari masyarakat,”jelasnya.

Kendati demikian, mantan Ketua DPRD Kendari ini optimis Walikota mampu memilih dua kepala OPD yang tepat, sehingga bisa menuntaskan semua visi misi pemerintah.

“Kami percaya walikota pasti secepatnya memilih orang-orang yang berkompeten dam profesional untuk dua OPD ini,”harapnya.

Diketahui dua pejabat eselon II ini kosong karena Kepala Dikmudora sebelumnya, Makmur dimutasi menjadi Asisten III Setda Kota Kendari dan Kepala BKAD sebelumnya, Fauzia A Rahman dimutasi menjadi Kepala Dinas kebudayaan dan Pariwisata Kota Kendari.

Penulis : Burhanuddin
Editor:Ode

abdul rasakBKADDikumudoraDPRD KendariJabatan kosongWalikota kendari sulkarnain