Gandeng TPID, Disperindag Sultra Gelar Pasar Murah dan Expo UMKM

Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas (baju biru kanan) bersama Kadis Perindag Sultra, Sitti Saleha (tengah) dalam acara kegiatan ekspo usaha mikro di eks MTQ Kendari. Foto : Sri

 

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Jelang Idul Fitri 2022, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) mengadakan pasar murah.

Kegiatan yang dirangkaikan dengan expo usaha mikro kelas menengah (UMKM) tersebut digelar di eks MTQ Kendari mulai 22 hingga 24 April 2022. Pasar murah kali ini dilaksanakan dengan menggandeng Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID), yakni Bulog dan Bank Indonesia (BI) Sultra.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sultra, Sitti Saleha mengatakan, pasar murah ini menjadi salah satu cara mengantisipasi lonjakan harga bahan pokok yang selalu terjadi jelang lebaran.

“Jadi untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga bahan pokok menjelang hari raya Idul Fitri, kami adakan expo UMKM dan pasar murah. Salah satunya yang kami sediakan adalah minyak goreng yang sebelumnya susah didapati warga,” kata Saleha.

Salah satu kelompok UMKM yang mengikuti kegiatan ekspo usaha mikro menjelang Idul Fitri 1443 H. Foto Sri

 

Menurutnya, dalam pasar murah dan expo UMKM ini, terdapat 48 UMKM dan beberapa distributor yang turut berpartisipasi dengan menyediakan sembilan bahan pokok (sembako). Harga yang ditawarkan sesuai harga eceran tertinggi (HET).

“Yang ikut berpartisipasi BI, BNI dan Bulog serta pelaku usaha. Harga mengikuti HET. Kecuali minyak goreng, karena HET nya sudah dicabut, tapi harganya tetap ekonomis,” Katanya.

Sementara itu, Sardin, Bagian UMKM Bank Indonesia Perwakilan Sultra, mengatakan, sebanyak 1.200 kupon yang disalurkan untuk masyarakat.

“Adapun harga paket sembako sebesar Rp 100ribu, namun masyarakat cukup membayar Rp50ribu mendapatkan subsidi dari pemerintah,” kata Sardin.

Warga Kota Kendari, mendatangai kegiatan ekspo usaha mikro di lapangan eks MTQ Kendari. Foto : Sri

 

Senada dengan itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Perwakilan (KPw) BI Sultra, Aryo Wibowo T Prasetyo mengatakan, dalam pasar murah ini, pihaknya turut mengkampanyekan pembayaran digital melalui Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS). Dimana masyarakat bisa membeli sembako murah dengan menggunakan QRIS.

“Jadi masyarakat yang datang di Expo UMKM bisa bertransaksi dengan menggunakan QRIS dan akan diberikan tambahan voucer belanja di tempat bagi yang beruntung,” kata Aryo. (Adv)

Reporter: Sri Ariani

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sultraekspo UMKMidul fitriLukman AbunawasPasar MurahSitti SalehaWakil Gubernur