Satu Dokter di Puskesmas Abeli Positif Covid-19, Pelayanan Ditutup Selama 14 Hari

Foto: Ilustrasi.

KENDARI, LENTERASULTRA.COM –  Satu dokter umum yang bertugas di Puskesmas Abeli dilaporkan positif terpapar Covid-19. Sebagai tindakan mencegah penyebaran, pelayanan di Puskesmas tersebut ditutup sementara. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari, drg. Rahminingrum menyampaikan, pihaknya mengambil kebijakan menutup sementara Puskesmas Abeli, mengingat salah satu tenaga medisnya terpapar Covid-19. Penutupan fasilitas layanan kesehatan, terhitung mulai hari ini, Jumat (14/08/2020) sampai dengan 14 hari ke depan.

“Iya pelayanan di Puskesmas Abeli ditutup sementara,” ungkapnya.

Seiring dengan ditutupnya Puskesmas tersebut, pasien rawat jalan dialihkan ke Puskesmas Nambo dan pasien rawat inap dialihkan di Puskesmas Poasia.

Kata dia, dokter yang terkonfirmasi positif Covid-19, itu terpapar karena pekerjaannya yang rentan dan tanpa menunjukkan gejala.

Saat ini, dokter yang bersangkutan tengah menjalani isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari.

“Syukur alhamdulillah kondisi si dokter mulai membaik,” katanya.

Begitu diketahui satu tenaga kesehatan di Puskesmas Abeli dinyatakan positif, pihaknya langsung mengambil langkah cepat melakukan tracking  kontak erat dengan korban. “Kami langsung melakukan tracking siapa-siapa yang melakukan kontak dengan pasien tersebut,” pungkasnya. (B)

Reporter: Nanan

Editor: Wulan 

Kota KendariPelayanan Ditutup Selama 14 HariSatu Dokter di Puskesmas Abeli Positif Covid-19Sultra