476 Siswa Adu Kemampuan untuk Wakili Kota Kendari di KSN

 

Suasana siswa sebelum mengikuti KSN.
(Foto: Eni Eka Wisda)

KENDARI, LENTERASULTRA.COM – Sebanyak 476 pelajar di Kota Kendari sukses mengadu kemampuan akademiknya dengan mengikuti Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat Kota Kendari. Ajang ini diikuti oleh seluruh SMA/MA se-Kota Kendari.

Ketua Panitia KSN tingkat Kota Kendari, Abdul Basit menuturkan bahwa KSN ini bertujuan untuk mencari bibit andal di bidang mata pelajaran, guna diperlombakan pada tingkat Provinsi di Sulawesi Tenggara (Sultra), hingga nasional.

“Kompetisi yang diikuti oleh seluruh SMA/MA se-Kota Kendari ini berlangsung setiap tahun, dengan harapan menumbuhkan jiwa kompetisi siswa dalam bidang sains untuk meningkatkan kemampuanya,” ungkapnya.

Kata dia, kompetisi KSN ini dihelat serentak di seluruh Indonesia dengan sembilan mata pelajaran yang dilombakan yakni, Matematika, fisika, kimia, biologi, geografi, ekonomi, kebumian, astronomi dan ilmu komputer.

“Saat ini kita tengah melakukan penilaian, Insyaallah besok atau lusa akan kita umumkan juaranya untuk mewakili Kota Kendari pada ajang KSN tingkat Provinsi nanti,” tuturnya. Kamis,12/03/2020.

Katanya, antusias peserta dalam mengikuti KSN tahun ini sangat tinggi. “Jadi setiap sekolah itu mengirimkan delegasinya minimal satu orang per mata pelajaran,” katanya.

Pihaknya berharap dari 400 lebih siswa yang ikut dalam KSN ini akan menjadi wakil-wakil Sultra untuk mengikuti kompetisi di ajang nasional, untuk beradu kemampuan dengan perwakilan dari seluruh Provinsi yang ada di Indonesia.

“Anak-anak kita punya potensi yang besar dalam bidang sains. Untuk itu, saya berharap ada siswa kita yang bisa meraih juara pada ajang nasional,” pungkasnya. (C/P10)

Editor: Fiyy

Kota KendariKSNSultra