BOMBANA, LENTERASULTRA.COM- Jelang hajatan demokrasi tingkat desa khususnya di wilayah Kabupaten Bombana, Dinas yang mengurusi masalah Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) kini mulai sibuk. Karena, sebentar lagi 12 desa yang ada di Kabupaten Bombana akan melakukan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak yang akan digelar 18 November 2018 mendatang.
Keduabelas desa yang akan mengikuti hajatan demokrasi Pilkades yaitu Desa Leboea, Desa Lantawonua, Desa Tembe, Desa Biru, Desa Rambaha, Desa Puuwaea, Desa Tahi ite, Desa Matabundu, Desa Analere, Desa Enano, Desa Pongkalaero dan Desa Larete.
Saat ini, para bakal calon (balon) masih dalam tahapan seleksi berkas. Namun, masih ada salah satu desa yang belum memenuhi syarat untuk melaksanakan pilkades. Pasalnya, Calon Kepala Desa yang lolos dalam seleksi berkas hingga sampai saat ini yaitu masih satu orang. Tempatnya di Desa Rambaha, Kecamatan Poleang Tenggara dimana masih memiliki 1 orang bakal calon Kepala Desa.
Kepala Dinas DPMD Kabupaten Bombana, Hasdin Rata menjelaskan, sudah ada calon yang sudah seleksi berkas hanya 1 orang. Maka, akan dilanjutkan dengan memberikan tambahan tenggang waktu untuk penjaringan kembali. Dan ketika tambahan waktu yang diberikan dan calonnya masih tetap satu. Maka, bupati akan menerima laporan dari PPD melalui camat. Dimana, sesuai peraturan Bupati Pasal 27, No 30 Tahun 2015 tentang Pedoman Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa.
“Jadi, ada perbedaan antara undang-undang calon Kades dan calon kepala daerah. dimana disana tidak dikenal melawan kotak kosong dan setelah tahapan penjaringan dua kali dibuka dan calonnya masih tetap satu maka desa yang bersangkutan akan dijabat oleh penjabat kepala desa,” tuturnya kepada Lenterasultra.com.
Perlu diketahui bahwa, total keseluruhan Daftar Calon Tetap (DCT) di 12 Desa yang mengikuti pilkades yaitu 42 orang. Sedangkan Jumlah Daftar Pemilih tetap (DPT) dari keseluruhan Desa tersebut sebanyak 7.158 orang dan terbanyak dari Desa Biru sebanyak 1.544 orang.
DCT yang akan mengikuti kontestasi Pilkades setentak di 12 desa yaitu Desa Leboea sebanyak 2 calon, Desa Lantawonua 5 calon, Desa Tembe 2 calon, Desa Biru 3 calon, Desa Rambaha 1 calon, Desa Puuwaea 4 calon, Desa Tahi ite 5 calon, Desa Matabundu 4 calon, Desa Analere 4 calon, Desa Enano 5 calon, Desa Pongkalaero 2 calon dan Desa Larete 5 calon. (Agus)