Masyarakat Tinanggea-Konsel Dapat Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Kepala Klinik FKTP dr. Mbayo (ujung kanan baju putih) saat melakukan pelayanan anjungan Mobile JKN dan pemeriksaan kesehatan gratis terhadap masyarakat di stan pameran Kecamatan Tinanggea.

Konsel, Lenterasultra.com-Selama perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-73, salah satu Klinik di Kecamatan Tinanggea Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) turut memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan secara gratis kepada seluruh masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatannya. Pelayanan tersebut diberikan oleh Klinik Fasilitas Tingkat Pertama (KFTP) dalam memeriahkan HUT RI Di Tinanggea.

Di tengah meriahnya pameran kegiatan tersebut, KFTP dengan Laboratorium Maksima Kendari sebagai mitra kerja samanya mengajak masyarakat lebih dekat dengan penggunaan mobile JKN serta bersosialisasi manfaat aplikasi Jaminan Kesehatan Nasional tersebut.

“Kami melakukan pemeriksaan kepada pengunjung stand pameran seperti periksa tekanan darah, gula darah, dan golongan darah,” kata dr. Mbayo Rabu (15/8/2018).

Sebagai calon peserta yang sulit men-download aplikasi mobile JKN caranya mudah tinggal menyediakan beberapa data diantaranya, Kartu JKN, Kis, Nik, tanggal lahir nama ibu kandung, email dan nomor handphone.

“Sekarang pendaftaran BPJS kesehatan, perubahan data, cek tagihan sudah berada di ujung jari caranya mudah cukup dengan cara download aplikasi mobile JKN, sehingga masyarakat tidak perlu lagi jauh-jauh ke kantor BPJS kesehatannya,” paparnya.

Selain itu dr. Mbayo selaku pemilik Klinik tersebut berharap masyarakat dapat memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis dan stand anjungan mobile JKN.

“Kegiatan ini sudah kita mulai sejak tanggal 13 Agustus sampai dengan 18 Agustus mendatang. Kami berharap dengan kegiatan ini masyarakat lebih aktif menjaga kesehatan,” tutupnya. (Rizal)

Pemeriksaan kesehatan gratis