Garuda Tawarkan Tiket Murah Selama Setahun

Branch Manager Garuda Indonesia cabang Kendari, Karyadi (kiri) menggelar jumpa pers bersama pimpinan BNI cabang Kendari, Muzakkir, terkait rencana pelaksanaan GATF, di salah satu hotel di Kendari

LENTERASULTRA.com-Garuda Indonesia cabang Kendari kembali menawarkan harga tiket murah baik untuk destinasi domestik maupun internasional. Maskapai penerbangan plat merah itu, memberikan promo tiket dibawah harga normal untuk penerbangan April tahun ini hingga April 2019 mendatang.

Penawaran tiket dibawah harga normal itu, bisa diapatkan dalam program Garuda Indonesia Travel Fair (GATF). Dengan menggandeng Bank Negara Indonesia (BNI) sebagai bank partner, Garuda Indonesia cabang Kendari akan melaksanakan kegiatan GATF phase II, di Lippo Plaza Kendari, mulai Jumat hingga Minggu, 25 Maret mendatang.

Karyadi, Branch Manager Garuda Indonesia Cabang Kendari mengatakan, program GATF merupakan salah satu komitmen perusahaannya dalam mendukung program pengembangan pariwisata Indonesia. Di samping itu, pelaksanaan GATF menjadi salah satu upaya stategis Garuda Indonesia dalam mengoptimalkan pasar potensial di Wilayah Indonesia Tengah, khususnya Kendari dan sekitarnya.

“Program ini merupakan event tahunan. Kegiatan ini selalu ditunggu oleh pelanggan setia garuda Indonesia,” kata Karyadi kepada sejumlah wartawan di salah satu hotel di kota Kendari. Bahkan peminat program ini, semakin bertambah dari tahun ke tahun.

Sebab, melalui GATF, Garuda Indonesia memberikan penawaran terbaik untuk berbagai pilihan tiket dan paket perjalanan wisata baik domestik maupun internasional dengan harga spesial. Disamping itu, pelanggan juga dapat menikmati tawaran tawaran spesial yang diberikan pada periode happy hour setiap harinya maupun fasilitas dan benefit yang diberikan BNI selaku bank partner.

Karyadi berharap, melalui travel fair ini, para pelanggan garuda akan mendapatkan harga harga yang terbaik, waktu liburan yang tepat, dan paket yang lebih menarik. “Misalnya, untuk paket Kendari-Kuala Lumpur, dengan merogoh kocek 2,7 juta rupiah, sudah bisa membeli tiket pergi pulang. Sementara untuk tiket Kendari Baubau cukup dengan biaya 257 ribuan sekali jalan, ” katanya.

Sementara Muzakkir, pimpinan Bank Negara Indonesia cabang Kendari mengatakan, sebagai satu satunya bank di Indonesia yang menjadi bank partner program GATF, pihaknya bersama Garuda bisa semakin meningkatkan sinergi dan memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk berwisata.

Selain itu, setiap pelaksanaan GATF ini merupakan kesempatan bagi pemegang kartu kredit dan debit BNI, karena memperoleh manfaat maksimal bagi perjalanan wisatanya. “Pemegang kartu BNI dapat menikmati keringanan dan kemudahan bertransaksi di GATF 2018, baik untuk perjalanan di dalam maupun luar negeri dengan harga yang kompetitif, ” ungkap Muzakkar. (abhixar)

garudatiket