LENTERASULTRA.com-Pemerintah Kota Kendari memberi kepercayaan kepada Asnar, untuk mengurusi masalah pasar di metro ini. Ia baru saja dilantik jadi Direktur PD Pasar, oleh Walikota, Adriatma Dwi Putra (ADP), Rabu (14/2) siang tadi.
Dengan adanya nohkoda baru PD pasar Kota Kendari ini, Wali Kota ADP tentu banyak pula menaruh harapan baru. Utamanya adalah pengembangan pasar tradisional lebih maksimal mengingat, pembangunan Kota Kendari menitikberatkan pada sektor perekonomian sebagai sektor yang cukup penting dan vital.
Sebab hal tersebut berhubungan dengan kesejahteraan hidup warga. Karenanya sejumlah terobosan penting di bidang perekonomian dicetuskan dan direalisasikan, diantaranya dengan merevitalisasi dan mengoptimalkan keberadaan pasar-pasar tradisional di kota lulo ini.
“Langkah ini sengaja dilakukan untuk membendung pasar ritel modern yang masuk ke Kota Kendari. Dan mempertahankan pedagang-pedagang tradisional agar tetap eksis menjalankan ekonomi kerakyatan,” ungkap ADP.
Untuk itu, mantan anggota DPRD Sultra ini mengharapkan pengembangan pasar tradisional bergaya modern sebagai inventaris daerah harus dimaksimalkan. Itu dapat dilakukan dengan cara mengelola pasar menjadi lebih baik, memaksimalkan ketertiban pedagang, keamanan pasar dan kebersihan.
“Semoga Direktur PD Pasar yang baru, bisa bekerja lebih baik. Dan yang terpenting bekerja dengan ikhlas. Pesan saya kerjakanlah sampai tuntas serta penuh keikhlasan dengan begitu sebesar apapun pekerjaan pasti akan terasa ringan serta berhasil dengan maksimal,” kata ADP.
Suami dr. Siska Karina Imran ini mengulas, bahwa mantan Wali Kota Asrun dan wakilnya Musadar Mappasomba telah mengembangkan sejumlah pasar tradisional menjadi pasar tradisional modern seperti Pasar Sentral Kota, Paddys Market (Pasar PKL), Pasar Lapulu, Pasar Wuawua dan Pasar Baruga.
Tujuannya adalah agar pedagang kecil yang ikut mempengaruhi perekonomian riil di Kota Kendari tetap bertahan di tengah pertumbuhan kota yang semakin pesat dan pertumbuhan retail modern yang semakin banyak.
“Saya juga banyak berterimakasih kepada pelaksana tugas Dirut PD Pasar Kota Kendari Agus Salim. Dia telah banyak memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Kota Kendari selama ini,” tandas ADP. (isma)