Konsel Target Raih 100 Medali Emas di Porprov

Ketua KONI Konsel, Arsalim Arifin saat berbicara dalam sebuah acara olahraga di daerah itu. Wabup Konsel ini menargetkan atletnya jadi juara umum di Porprov Kolaka Utara, minimal 100 keping emas

LENTERASULTRA.com-Konawe Selatan (Konsel) punya nostalgia manis saat menggelar Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2011 lalu. Ketika itu, daerah ini sukses menyabet predikat sebagai juara umum. Sayang, itu tak bisa dipertahankan di ajang serupa, tahun 2014 lalu.

Ketika Porprov digelar di Buton Utara, kontingen olahraga dari Konsel hanya finish di posisi ke enam karena Cuma bisa meraih 39 medali emas, 44 medali perak dan 70 medali perunggu. Kalah jauh dari Buton Utara yang akhirnya merebut tahta juara umum.

Nah, tahun depan, Konsel berniat mengulangi catatan manis itu. Juara umum ditarget, dan 100 keping medali emas dikejar. “Siapa yang dapat emas, bonusnya 15 juta,” janji Arsalim Arifin, Ketua KONI Konsel, memotivasi para atlet dari daerah itu.

Arsalim yang kini jadi Wakil Bupati Konawe Selatan terkenal sebagai seorang yang ambisius akan hal-hal berbau prestasi. Dengan posisinya sebagai Ketua KONI dan orang nomor dua di daerah itu, segala daya bakal dia curahkan untuk merebut mimpi itu.

Makanya, kemarin ia mengumpulkan seluruh pengurus cabang olahraga (Cabor) yang akan dilombakan dan dipertandingkan di KONI Konsel. Agendanya membahas sudah sejauh mana persiapan yang telah dilakukan masing masing pengurus cabor.

“Saya minta semua Cabor mempersiapkan diri masing-masing. Segala hal yang dibutuhkan agar bisa sukses di Porprov sampaikan ke kami. Berapa estimasi kebutuhan anggaran, bilang saja. Kita usahakan siapakan, yang penting semua serius menyiapkan diri,” imbau mantan Kepala Bappeda Konsel itu.

Arsalim juga mengingatkan kepada semua pengurus Cabor untuk menargetkan medali emas di setiap kelas untuk masing-masing cabor. “Target kita juara umum, bawa pulang 100 emas. Tiap atlet yang dapat emas, kami beri Rp 15 juta,” tukasnya.(isma)

ArsalimKonsel