Ali Mazi Kantongi Rekomendasi Nasdem

FOTO SEKRETARIS NASDEM SULTRA FOR LENTERASULTRA.com
Surat rekomendasi persetujuan pencalonan Ali Mazi dan Lukman Abunawas untuk berpasangan di Pilgub Sultra sekaligus mencari koalisi partai

LENTERASULTRA.com-Langkah Ali Mazi menuju kontenstasi Pilgub Sultra kini makin lapang. Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem secara resmi akhirnya mengeluarkan rekomendasi terhadapnya untuk maju di Pilgub Sultra, berpasangan dengan Lukman Abunawas.

Surat itu diterbitkan DPP Nasdem pertanggal 29 September 2017 dan sudah diserahkan ke DPW Nasdem Sultra. “Iya, benar (sudah terbit rekomendasi), Ali Mazi berpasangan dengan Lukman Abunawas sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sultra,” aku La Ode Ikhsanuddin Saafi, Sekretaris Nasdem Sultra, Sabtu (30/9) pagi ini.

Kepada lenterasultra.com, Ihsanuddin juga menyebut bahwa setidaknnya ada lima poin yang tertera dalam rekomendasi yang diteken Ketua Tim Pilkada DPP, Sri Sajekti Sudjunadi dan Sekretaris tim, Willy Aditya.

Dari copy surat yang dikirimkan Ichsan, terungkap bahwa dipilihnya Ali Mazi dan Lukman Abunawas berdasarkan hasil penjaringan dan penyaringan sesuai mekanisme internal Partai Nasdem.

Di point pertama surat itu kemudian ditulis bahwa DPP Partai Nasdem telah menyetujui H Ali Mazi SH dan Dr Lukman Abunawas sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Sultra tahun 2018.

Di poin berikutnya, DPW Nasdem Sultra diminta bersama-sama calon membangun komunikasi dengan partai lain agar syarat pencalonan minimal 9 kursi di DPRD Sultra bisa terpenuhi.

“Kemudian, calon dan DPW Nasdem Sultra melaporkan hasilnya (soal tercukupnya koalisi), selambat-lambatnya 14 hari sebelum dibukanya pendaftaran calon di KPU,” bunyi poin berikutnya surat DPP Nasdem itu.

Di point keempat disebutkan bahwa rekomendasi tersebut berlaku hingga dikeluarkan SK oleh DPP Nasdem yang menjadi syarat mendaftar di KPU. “Sifanya memang baru rekomendasi, karena masih harus mencari koalisi,” Ikhsanuddin mengakui.

Selain soal Pilgub, DPP Nasdem juga sudah mengeluarkan rekomendasi untuk Pilkada di tiga daerah di Sultra. di Kolaka, untuk pasangan petahana, Ahmad Safei dan Muh Djayadin. Di Baubau kepada AS Thamrin.
Sedangkan di Konawe, diberikan kepada pasanga Kery Konggoasa dan Gusli Topan Sabara. “Ini saya lagi perjalanan ke Konawe, mau serahkan rekomendasi untuk Pak Kery,” pungkas Ihsanuddin.

Untuk diketahui, Partai Nasdem hanya punya tiga kursi di DPRD Sultra. Itu artinya masih butuh minimal 6 kursi lagi untuk memenuhi syarat pencalonan Cagub di KPU.

Sejauh ini, Ali Mazi sudah mendaftar dan ikut mekanisme pencalonan di beberapa partai seperti Partai Demokrat, PPP dan juga Golkar.

Khusus di Golkar, yang punya 7 kursi di DPRD Sultra, nama Ali Mazi cukup kencang berhembus sebagai pemilik rekomendasi itu. Hanya saja, DPD Golkar Sultra kukuh membantah hal itu. Bahkan, mengajukan nama lain ke DPP yakni Asrun, Rusman Emba dan Tina Nur Alam.

Ali Mazi justru diusulkan Ketua Golkar Sultra, Ridwan Bae ke DPP. Artinya, peluangnya untuk diusung Golkar memang terbuka, meski secara resmi pengurus Golkar di tingkat kabupaten/kota tak mengajukan nama mantan Gubernur Sultra itu.(abi)

Editor : M Rioddha

Ali MaziCagub